Sapa Maru PBM UNJA Berlangsung Meriah!!!

Ruangjambi.com, Jambi – Berlangsung di Balairung Universitas Jambi, Partai Bintang Mahasiswa Universitas Jambi ( PBM UNJA) menggelar temu akbar bersama ratusan mahasiswa baru. Sebagai Partai Politik mahasiswa terbesar di UNJA, mahasiswa UNJA memiliki ketertarikan tersendiri dengan Partai ini.

Beberapa nilai yang menjadi nilai plus dari PBM adalah telah sukses mmenjadikan kader-kadernya sebagai Presiden dan Wakil Presiden di Universitas Jambi, Gubernur+Gubernur Mahasiswa Fakultas sehingga Ketua-ketua Hima Program Studi.

Selain itu, partai yang lahir sejak 2001 ini juga menjadi wadah berkumpulnya mahasiswa yang tidak pintar secara akademik saja, namun juga kritis dalam sosial politik. Tak heran jika dari tahun ke tahun Pemilihan Mahasiswa Berprestasi mulai tingkat Fakultas hingga Universitas mampu diraih opeh kader-kader maupun simpatisan Partai Bintang Mahasiswa.

Dalam acara yang digelar selama sehari tersebut, PBM menghadirkan Tokoh-Tokoh Jambi mulai dari Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Wakil Ketua DPRD Rocky Candra, Anggota DPRD Moh.Rendra Usman, Pengusaha muda Muhammad Iqbal Linus, Komisioner Penyiaran Indonesia Daerah Jambi Muhaimin yang juga merupakan Presiden Mahasiswa UNJA pertama dari PBM hingga Fresh Graduated UNJA yang semasa kukiah berhimpun di PBM.

Aviv, sebagai Presiden PBM UNJA menegaskan jika kedepan partainya akan terus berusaha mendorong dan membimbing mahasiswa agar melek politik.

“Kegiatan ini setiap tahunnya kita gelar, kami ingin mahasiswa itu tidak hanya kuliah saja namun juga melek dengan politik di Indonesia, Daerah maupun Kampus itu sendiri” Tegas Aviv

(Tim RJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *