Satu Unit Rumah Mewah Berlantai Dua, Habis Dilalap Sijago Merah

Ruangjambi, Kota Jambi – Satu unit rumah mewah berlantai dua milik Aziz warga RT 20, Kelurahan Pematang Sulur, Kecamatan Telanaipura, habis dilalap si jago merah. Tepatnya pukul 05.15 Wib, Senin 28 Januari 2019.

Kabid Operasional Damkar Kota Jambi Rinno saat dikonfirmasi membenarkan atas kejadian kebakaran tersebut bahwa api dengan begitu cepat membakar rumah yang berlantai dua sejak subuh tadi.

“Kejadian awal mula api tadi subuh, api sekarang berhasil dipadamkan oleh petugas dan sekarang tim masih di lokasi untuk proses pendinginan. ” ungkap Rinno.

Api baru bisa di padamkan sekitar pukul 08:00 Wib setelah di turunkan 9 unit armada dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Jambi di bantu warga sekitar untuk memadamkan api.

Sementara itu, hingga berita ini dinaikan api penyebab kebakaran masih belum diketahui, dan kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan kerugian hingga ratusan juta.

(TMT/Yudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *