DT Peduli Jambi Salurkan Qur’an dan Iqro ke TPA Taqi
Jambi, RuangJambi.com – Untuk menunjang kebutuhan ilmu Agama Islam di pelosok negeri, Tim Daarut Tauhiid (DT) Peduli Jambi, kembali salurkan 10 paket Al-Qur’an dan 5 Paket Iqro ke TPA Taqi berlokasi di Desa Kota Karang Kecamatan, kumpeh, Kabupaten, Muaro Jambi, Senin (7/9/2020).
Kabag Program DT Peduli Jambi, Ahmad Yulis mengatakan, bantuan pemberian paket Al-Qur’an dan Iqro ini berdasarkan kebutuhan yang ada di TPA Taqi, yang sebelumnya diinformasikan bahwa TPA Taqi memerlukan sejumlah paket Al-Qur’an dan Iqro.
“Allhamdulillah kita telah menyalurkan sejumlah paket Al-Qur’an dan Iqro ke Desa Kota Karang, dimana di TPA Taqi ini banyak anak-anak pengajian memerlukan Al-Qur’an dan Iqro yang baru, ” Ungkap Ahmad Yulis.
“Allhamdulillah juga antusias anak-anak TPA Taqi ini sangat gembira dengan adanya Al-Qur’an dan Iqro yang baru ini, tentunya ini merupakan sumbangsih dari para donatur DT Peduli,” Tambah Ahmad Yulis.
Berikutnya, Ahmad Yulis juga mengharapkan dengan bantuan paket Al-Qur’an dan Iqro ini dapat bermanfaat bagi anak-anak TPA Taqi, serta pemahaman tentang Al-Qur’an dan Iqro terutama Agama Islam dapat lebih dalam.
(Yudi)